Tips mengatasi Laptop lemot jadi Cepat


Laptop menjadi lemot kebanyakan sering kita jumpai saat melakukan pekerjaan biasanya hal ini terjadi pada mahasiswa, guru atau karyawan lain yang sering menggunakan laptopnya atau pekerjaan yang harus menggunakan laptop


Hal ini biasanya sangat mengganggu bahkan mengesalkan, Namun kalian nggak usah khawatir karena kami akan memberikan tips supaya Laptop kita tidak lemot

Langkah-langkah supaya laptop kita jadi cepat kembali 


Kenapa laptop lemot? Ya karena sama dengan produk elektronik lainnya yang mana bisa mengalami penurunan performa atau kinerja

Bisanya ada juga beberapa hal yang bisa membuat laptop kita jadi lemot. Sebelumnya kita harus mengetahui penyebab kenapa laptop kita jadi lemot?

Beberapa penyebab laptop lemot yang umum terjadi yaitu: 

1. Banyak Aplikasi yang berjalan

Dalam hal ini laptop lemot bisa juga dikarenakan  Aplikasi yang dijalankan melebihi kapasitas RAM

2. Umur Hardisk (Penyimpanan)

Yang kedua Umur Hardisk, Kenapa umur harisk dapat mempengaruhi kecepatan laptop ? Yup, karena seperti layaknya manusia bahwa bila semakin tua maka performa semakin menurun, begitu pula pada hardsik karena dipakai terus menerus untuk write dan read, hal ini yang dapat menurukan performa pada hardisk

3. Hardisk Penuh

Yang ketiga, laptop menjadi lemot bisa juga disebabkan karena kapasitas hardisk yang udah penuh.
Selain itu ada juga beberapa penyebab lain yang bisa membuat laptop kita jadi lemot cuman dari beberapa hal tersebut yang umum sudah saya Sebutkan di atas

Dari penyebab yang sudah kalian ketahui di atas tentu kita sudah bisa mengambil langkah atau tindakan untuk mengatasinya atau memperbaiki semoga cara yang saya sampaikan bisa mengatasi masalah laptop lemot kita berikut cara mengatasi laptop lemot yang saya
beritahu

Cara mengatasi laptop lemot

1. Uninstall Aplikasi

Kebanyakan yang sudah punya laptop sendiri. pasti banyak menginstall aplikasi yang diinginkan namun jika terlalu banyak aplikasi yang terinstal di Penyimpanan Drive C yang mana 
akan membuat penyimpanan laptop kita penuh dan membuat sistem jadi lemot karena terlalu lama  melakukan proses membaca

Untuk mengatasinya cukup dengan menguninstall aplikasi yang  sekiranya sudah tidak dipakai,
Coba pilih aplikasi yang dibutuhkan dan penting-penting saja dan yang nggak penting uninstal saja.

2. Pakai Antivirus

Salah satu alasan kenapa laptop menjadi lemot juga bisa dikarenakan terkena Virus atau Malware seperti layaknya manusia, laptop juga bisa terkena penyakit yang dapat membuat kinerja laptop kita menurun,

Untuk mengatasi hal ini silahkan pasang aplikasi Antivirus supaya virus kita bisa di karantina lalu laptop tidak lemot dan jangan lupa selalu update antivirus agar virus yang di deteksi oleh anti-virus kita terupdate

Berikut Daftar Antvirus untuk Laptop : https://www.geloratekno.com/2019/11/antivirus-laptop-terbaik-dan-panduan.html

3. Menambah kapasitas RAM

Cara mengatasi laptop supaya tidak lemot lainnya yaitu bisa menggunakan
RAM tambahan jika dirasa  RAM laptop kita kurang atau masih menggunakan 2 GB alangkah baiknya jika kita menambah lagi supaya menjadi 4 GB dan untuk tahun sekarang minimum laptop untuk kegiatan sehari-hari yaitu 4 giga GB

Padahal kita ingin nama laptop kita lebih bagus ya salah satunya bisa menambah kapasitas ram atau memori laptop

Dan perlu diperhatikan sebelum upgrade RAM, jangan asal menambah kapasitas RAM. sebelum menambah RAM kita harus tahu jenis RAM yang sudah terpasang pada laptop , jangan sampai kita salah membeli RAM dan ternyata tidak cocok untuk laptop kita , contohnya RAM yang terpasang adalah 4 GB DDR3L sedangkan yang kita beli adalah DDR4

4. Install Ulang

Keempat yaitu cara terakhir untuk mengatasi laptop lemot dan ini dipastikan kebanyakan bisa mengatasi laptop lemot.

Yaitu dengan melakukan reset ulang Windows atau istilahnya Install Ulang, Ada kemungkinan laptop kita lemot dikarenakan ada beberapa software atau settingan pada Windows yang sudah eror.

Maka kinerja nya tidak lagi optimal namun tenang disini saya membagikan tips paling akhir atau paling ampuh yaitu dengan melakukan install ulang pada pada Windows.

Mungkin Cukup sekian Tips untuk mengatasi laptop lemot dari Gelora Tekno bila kurang silakan komen atau ada pertanyaan lain bisa komentar sekian terima kasih 

0 Response to "Tips mengatasi Laptop lemot jadi Cepat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel